Pages

Sabtu, 10 September 2016

Investasi Emas dengan Menanam Pohon

Potret Pertanian - Selain mendukung Program Pemerintah untuk menanam 1 juta pohon, untuk mengurangi pemanasan global dan menjaga ekosostem alam yang mulai terdegredasi oleh ulah manusia yang tidak bertanggung jawab, yang menebang huta sembarangan tanpa memperhatikan ekosistem hutan yang berujung pada kerusakan lingkungan dan hilangnya keanekaragaman hayati yang menjadi kekayan alam hutan di Indonesia, belum lagi sering terjadi kebakaran hutan yanng sering terjadi diberbagai belahan Indonesia. 

Nah Kali ini saya akan mengajak sahabat semua untuk berinfestasi emas dengan menanam pohon, selain ikut melestarikan alam, dengan menanam pohon akan menghasilkan pundi-pundi tabungan jangka panjang buat anak cucu kita. Untuk saat ini saja harga kayu olahan maupun harga kayu gelondongan yang semakin menjulang tinggi, akibat mulai hilangnya kayu-kayu yang terus ditebang dan explorasi leh para cukong yang meraup keuntungan dengan menebang hutan yang ada didaerah kita. 

Tidak perlu kiita bahas apa kegunaan kayu bagi kehidupan kita. nah ini akan menjadi solusi kedepan buat anak cucu kita jika suatu saat membutuhkan kayu untuk membuat rumah dan lain sebagainya. nah berikut beberapa manfaat menanam pohon.

Manfaat Menanam Pohon
Penanaman pohon dapat mengurangi dampak pemanasan global dengan kemampuan pohon dalam menyerap emisi karbon yang merupakan penyebab terjadinya pemanasan global
  • Manfaat estetis (keindahan), pohon memiliki beberapa bentuk tajuk yang khas, sehingga menciptakan keindahan tersendiri. Oleh karena itu, apabila di susun secara berkelompok dengan jenis yang sama pada masing-masing kelompok dapat menciptakan keindahan atau suasana yang nyaman. Struktur bangunan tanpa di imbangi dengan pohon, akan terasa gersang, sebaliknya apa bila di sekitarnya di tanami pohon serta di tata dengan baik akan nampak hijau dan asri.
  • Manfaat Orologis, akar pohon dan tanah merupakan satu kesatuan yang kuat, sehingga mampu mencegah erosi atau pengikisan tanah
  •   Manfaat Hidrologis, dalam hal ini di maksudkan bahwa tanaman pada dasarnya akan menyerap air hujan. Dengan demikian, banyaknya kelompok pohon-pohon akan menjadikan daerah sebagai daerah resapan/persediaan air tanah yang dapat memenuhi kehidupan bagi manusia dan makhluk lainnya
  • Manfaat Klimatologis, dengan banyaknya pohon, akan menurunkan suhu setempat, sehingga udara sekitarnya akan menjadi sejuk dan nyaman. Maka, kehadiran kelompok pohon-pohon pelindung sangat besar artinya.
  • Manfaat Edaphis, ini manfaat dalam kaitan tempat hidup binatang. Dilingkungan yang penuh dengan pohon, satwa akan hidup dengan tenang karena lingkungan demikian memang sangat mendukung.
  • Manfaat Ekologis, lingkungan yang baik adalah seimbang antara struktur buatan manusia dan struktur alam. Kelompok pohon atau tanaman, air, dan binatang adalah bagian dari alam yang dapat memberikan keseimbangan lingkungan.
  •   Manfaat Protektif, manfaat protektif adalah manfaat karena pohon dapat memberikan perlindungan, misalnya terhadap terik sinar matahari, angin kencang, penahan debu, serta peredam suara. Disamping juga melindungi mata dari silau.
  • Manfaat Hygienis, adalah sudah menjadi sifat pohon pada siang hari menghasilkan O2 (oksigen) yang sangat di perlukan oleh manusia, dan sebaliknya dapat menyerap CO2 (karbondioksida) yaitu udara kotor hasil gas buangan sisa pembakaran. Jadi secara hygienis, pohon sangat berguna bagi kehidupan manusia.
Nah diatas sudah kita bahas tentang manfaat menanam pohon, sekarang waktunya kita bahas Investasi Emas Dengan Menanam Pohon.  

Dikutip dari Tempo.com "Perhitungan Jokowi menarik. Dia menyimpulkan dalam jangka waktu lima tahun, penanaman pohon Sengon di lahan seluas satu hektar bisa menghasilkan keuntungan Rp867 juta. "Artinya satu tahun, ada untung Rp173 juta atau per bulan Rp14 juta," kata Jokowi.

Dia menjelaskan keuntungan tadi, dihitung dengan asumsi lahan milik warga sendiri. "Kalau tidak punya lahan sewa saja. Untungnya masih besar," Jokowi.

Menurut dia dalam satu hektar lahan idealnya ditanami 2500 pohon sengon atau artinya satu tanaman memerlukan areal penanaman seluas 2x2 meter persegi. Jokowi menghitung total kebutuhan biaya investasi selama lima tahun untuk pembelian bibit, perawatan enam bulan sekali, penyulaman hingga tenaga kerja, hanya memerlukan dana Rp32.200.000. "Di banyak lokasi masyarakat malah menanam sengon dengan jumlah tanaman lebih banyak dalam satu hektar lahan," ujar dia.

Hitungannya memperkirakan setiap satu pohon sengon menghasilkan kayu sebanyak 0,8 meter kubik yang kini bisa dibeli pasar dengan harga Rp 450.000. Apabila ada 2.500 pohon, maka omzet lahan tanaman sengon seluas satu hektar, yang bisa dipanen setelah lima tahun, mencapai Rp900 juta.

Dikurangi biaya investasi Rp 32 juta, ketemu untung senilai Rp 867 juta. "Ini hitungan saya, kalau salah silahkan dikoreksi. Tapi, yang jelas bisa menambah pemasukan warga," .

 Nah tunggu apalagi dengan penjelasan Ir Jokowidodo tersebut sudah jelas sekali berapa keuntungan yang akan kita dapatkan dengan menanam pohon. Yuk selamatkan bumi dengan ikut serta menanam pohon , supaya hutan yang mulai banyak ilang akan bertambah lagi, karena Hutan Adalah Titipan Dari Anak cucu Kita, Buakan Warisan dari Nenek Moyang kita.

0 komentar:

Posting Komentar

Blog Archive

About

Blogroll

Blogger news

Popular Posts

Blogger templates

Wikipedia

Hasil penelusuran