Pages

Rabu, 28 September 2016

Musim Kemarau tak Datang Tahun Ini

Potret Pertanian - Saat ini sudah memasuki ahir- ahir bulan September, termasuk tahun ini didaerah saya tak ada bulan kemarau seperti tahun-tahun yang telah lewat. Biasanya tahun-tahun yang lalu musim kemarau datang diantara bulan mei sampai bulan September yang diahiri bulan oktober dengan datangnya musim penghujan. Tapi kali ini tiap bulan turun hujan sekalipun durasinya tidak seperti musim hujan layak nya yang sudah-sudah.

Semoga saja tahun ini memang ak ada musih kemarau, karena keyakinan masarakat yang sudah turun temurun bahwasanya Bulan oktober adalah musim hujan telah datang, sehingga saat ini petani didesa kami sudah sibuk mempersiapkan lahan pertanian mereka untuk menanam tanaman palawija, padi jagung dan lain sebagainya. Semoga saja tidak terjadi pergeseran musim yang akan mengakibatkan gagalnya budidaya yang dilakukan oleh para petani.

Sekalipun masih terlihat beberapa anak memainkan Layang – Layang yang menandakan musim kemarau, semoga saja ini merupakan kebiasaan yang hanya dilakakun seperti tahun tahun yang telah lalu, tidak menyampaikan musim peceklik yang datang pada musim kemarau, karena pada kenyataanya sudah beberapa minggu ini hujan telah turun sekalipun durasinya tidak seperti musim penghujan biasanya.

Diladang- lading saat ini sudah banyak terlihat para petani sudah mencabut pohon singkong untuk diganti menjadi tanaman pangan seprti padi jagung kedelai dan tanaman sayuran lainya. Kita doakan saja pergeseran musim tahun ini tidak terjadi akibat dari Pemanasan Global yang terjadi didunia, somoga saja petani tahun ini dapat panen dengan baik sehingga dapat menyokong program pemerintah untuk ikut serta mempertahan kan pangan di Negeri tercinta Indonesia.

Salam Potret Pertanian somoga selalu sukses dan terus berkarya buat sahabat petani.

0 komentar:

Posting Komentar

Blog Archive

About

Blogroll

Blogger news

Popular Posts

Blogger templates

Wikipedia

Hasil penelusuran